FKPMS MULAI BERGERAK


Foto bersama anggota FKPMS se-Sumsel

Palembang, Media SriwijayaForum Komunikasi Pers Mahasiswa Se-Sumsel atau yang lebih dikenal dengan FKPMS, merupakan gabungan dari organisasi pers mahasiswa yang berada
di Sumatera Selatan. Saat ini, organisasi pers mahasiswa yang telah bergabung di FKPMS antara lain, LPM Ukhuwah IAIN Raden Fatah, LPM FITRAH UMP, LPM WPS Polsri, LPM Kinerja FE Unsri, LPM Limas Fisip Unsri, LPM Media Sriwijaya FH Unsri dan LPM Gelora Sriwijaya Unsri. FKPMS yang dibentuk pada tanggal 21 Juli 2013 merupakan sarana komunikasi dan saling jajak pendapat mengenai perkembangan pers di Indonesia. Saat ini, forum yang masih terbilang muda telah melakukan banyak gebrakan baru untuk menyatukan seluruh insan-insan pers mahasiswa, khususnya di kota Palembang. Muhammad Resha selaku koordinator umum FKPMS mengungkapkan bahwa perkembangan dan kemajuan pers tergantung kepada seluruh organisasi pers mahasiswa yang ada di Sumatera Selatan. Selain itu, FKPMS juga menjadi payung bagi seluruh LPM yang ada di Sumatera Selatan, khususnya. Hal senada juga diungkapkan oleh Fadila Nur Amalia perwakilan dari LPM Media Sriwijaya. “Saya berharap seluruh organisasi pers mahasiswa dapat saling bekerjasama dengan satu tujuan yaitu ikut berpartisipasi dan memperjuangkan hak-hak yang dimiliki oleh seorang wartawan. “Banyak aksi pemukulan dan penganiayaan terhadap wartawan yang sedang meliput suatu kejadian. Saya juga menyesalkan, bahwa aksi ini justru sering dilakukan oleh orang-orang yang mempunyai kepentingan-kepentingan tertentu,” ujar mahasiswi Fakultas Hukum semester 4 ini. Saat ini, FKPMS terus melakukan perkembangan, misalnya melakukan penyusunan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART). (Rap)

Previous
Next Post »